Monday, April 4, 2016

PENGALAMAN PERTAMA KALI SAYA MEMULAI BLOGGING SEBAGAI HOBY

Assalamu'alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.

Selamat Pagi, Siang, Sore dan Malam untuk Anda semua para pembaca setia dari blog ini.
Yah, blog ini memang bukan blog yang keren ataupun blog yang sangat bagus. Tapi meskipun begitu, saya tidak akan bosan untuk memberikan hal-hal yang bermanfaat dan saya akan selalu mengusahakan untuk memberikan yang terbaik untuk Anda.

Nah, ngomong-ngomong soal BLOG terutama di BLOGGER. Kali ini saya ingin sedikit berbagi cerita dengan Anda para pembaca dari BLOG SUMUT ini. Cerita kali ini yang akan saya ceritakan adalah pengalaman saya disaat pertama kali memulai Nge-Blog hingga saat ini yang menjadi kebiasaan yang cukup mengasyikkan.

Awal pertama kali saya mengenal dunia Blog, terutama Blogger. Bermula saat saya masih duduk di bangku Sekolah Menengah Kejuruan. Tepatnya di SMK NEGERI 1 BERINGIN. Saat itu saya mengambil jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Waktu itu, saya sangat berminat untuk masuk kesana. Sampai-sampai saya ngambek sama orang tua saya, tepatnya IBU saya. Dikarenakan saya bukan termasuk dalam keluarga yang kaya. Saat ada kesempatan untuk mengikuti sebuah LES yang di ajarkan oleh guru-guru saya yang saya anggap merekalah guru-guru terhebat yang mau mengajari saya dan beberapa teman-teman hingga kami menjadi seperti sekarang. Di les tersebut kami belajar merakit dan menginstall komputer (TKJ) namun karena kami digabungkan saat belajar (TKJ dan RPL) saya tertarik saat melihat seorang teman diajarkan sebuah script HTML yaitu bahasa pemrograman yang saya suka. Nah, dari kesukaan saya tersebut saya mendalaminya. Namun dikarenakan saat itu, hanya jurusan RPL (Rekayasa Perangkat Lunak) yang boleh mempelajarinya saya terhenti untuk sementara.

Nah, beberapa bulan berselang. Saya mendapatkan tawaran untuk bekerja untuk menjadi OPERATOR dari sebuah WARNET (Warung Internet) yang berada di satu gang tempat saya tinggal. Nah, saat itu saya mulai senang mendengarnya dan saya terima dengan pikiran bahwa saya bisa terbantu saat mengerjakan tugas-tugas dari sekolah. 

Benar adanya. Saya terbantu saat mengerjakan tugas-tugas dari sekolah. Terutama saat ada tugas yang mengharuskan saya untuk mengirim email ke guru yang bersangkutan. beberapa bulan berlalu. Saat tidak ada tugas-tugas saya hanya sekedar bermain Facebook. Dan gamenya "DRAGON CITY". Saat itu saya menjaga malam harinya. Dan bertepatan dengan waktu saya menjaga warnet tersebut, Sering anak dari pemilik Warnet tersebut bermain di meja operator saya. Dan saat itu saya sering melihat dia Menulis dan Memperindah tampilan Blognya.

Dia tidak sendiri, ada seorang lagi yang melakukan kegiatan yang sama dengan dia yang keduanya sama-sama teman bermain saya. Saat itu, saya pernah melihat mereka mengedit tampilan dari Blog mereka yang berkaitan dengan script HTML dan dari sana Timbulah lagi hasrat saya untuk kembali mempelajari HMTL. Saya awali dengan membuat email di GMAIL (sebelumnya email saya adalah yahoo). Kemudian saya buka google.com dan cari blogger.

Saya mulai dengan tekad keingin tahuan, akhirnya jadilah sebuah blog milik saya yang beralamat http://fittraferdiansyah.blogspot.com. Dari Blog tersebut saya mulai experiment setiap malamnya. Mengedit tampilan dari HTML editor, menambahkan Widget, Laman, Post dan hal-hal lain yang berkaitan dengan memperindah tampilan Blog yang saya miliki saat itu. Lalu saya buat beberapa Blog baru yang saat itu juga sama mengenal beberapa BLOG seperti Blogger.com, Wordpress.com, Blog.com, blingo dan beberapa jenis platform cms blog lainnya.

Dan tibalah saya berkenalan dengan yang namanya Domain, Hosting, dan yang saat ini paling saya gemari adalah SEO (Search Engine Optimization). Yaitu kegiatan mengoptin keberadaan Blog kita di Mesin Pencari terutama Search Engine besar seperti google.com, bing.com, yahoo.com, Yandex.ru dan beberapa mesin pencarian lainnya.

Nah, sekarang saya memiliki keahlian yang lumayan di bidang Blogging, Seo dan Website Programming. Dan sekarang ini semua keahlian tersebut bisa saya sharing di Blog ini blog yang saya tulis bersama beberapa teman-teman saya. Saat ini Blog ini saya daftarkan dengan Domain .xyz yang saya dapatkan secara gratis dari niagahosting.co.id.

Nah, saat ini saya mulai lagi kegiatan blogger dan bergabung dengan sebuah grup facebook milik seorang blogger sukses yaitu Rodi Ediyansyah yang memiliki website di alamat www.rhodoy.com. Dari grup tersebutlah saya berkenalan dengan banyak blogger dari seluruh  Indonesia.
Sumber Gambar diambil dari blog rhodoy.com milik Rodi Ediyansyah.


Saat ini ada 97.006 anggota dari grup tersebut.
Di grup tersebut kami berbagi Ilmu, saling bertukar pendapat dan saling memperbaiki kekurangan dan kelebihan dari setiap blog milik masing-masing member.


Itulah awal kisah saya mulai Nge-blog hingga saat ini yang kalau dihitung-hitung kurang lebih sudah 3 atau 4 tahun saya nge-Blog di Blogger. Ini kisahku Mana kisahmu!!!
Menjadi seorang Blogger itu menyenangkan !!!

Akhir kata saya Akhiri dengan mengucap Salam.

Wassalamu'alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.

3 comments:

  1. Ceritanya sangat menginspirasi :)

    ReplyDelete
  2. Membuat artikel itu mudah, tidak perlu mencari tetapi di buat dari pengalaman sehari-hari itu saja sudah lebih dari cukup. gunakanlah pengalaman* Anda sebagai bahan artikel.
    berikan perasaan bahagiamu melalui tulisan...

    ReplyDelete